Tidak
asing lagi di telinga kita belajar “Sistem Kebut Semalam” Hal itu sudah
mendarah daging bagi kita seorang pelajar atau mahasiswa. Belajar SKS
banyak digemari dan disukai bergantung bagaimana kebiasaan dan sistem
tangkap di otak kita. Mahasiswa dengan segudang aktivitas kampus,
aktivitas di luar kampus banyak yang memanfaatkan sistem belajar ini.
Belajar dengan SKS terkadang menjadi solusi yang tepat untuk
matakuliah-matakuliah tertentu.
Menurut
pendapat saya, Sistem belajar kebut semalam memiliki sisi positif dan
negatif bergantung kita menilai dari sisi sebelah mana. Saya mulai dari
sisi negatif dulu, dalam SKS membuat kita terlalu menganggap remeh
suatu matakuliah. Sering kita berpendapat “Halah matakuliah itu aja
gampang, gak belajar juga bisa” selain itu SKS bisa membuat Stamina
kita DROP karena harus begadang. SKS membuat kita Disorientasi waktu.
Untuk matakuliah yang butuh analisis, pemahaman tinggi, studi kasus,
dan hitung-hitungan sangat tidak cocok menggunakan SKS. Karena
membutuhkan lebih banyak waktu untuk membaca dan latihan soal atau
analisis kasus. Tekanan kita lebih tinggi dan Otak harus benar-benar
mampu menampung semua materi secara bersamaan (karena belum belajar).
Dari sisi positifnya, SKS membuat kita lebih bersemangat dan menggebu-gebu untuk belajar. SKS sangat cocok untuk matakuliah-matakuliah yang banyak mengacu pada hafalan karena deng SKS hafalan kita masih FRESH. Untuk mahasiswa yang rajin di kelas dalam artian “Dia itu belajarnya di kelas, aktif dan mencatat materi” juga cocok belajar dengan SKS karena ketika ujian Dia cukup me-Review catatannya, membaca slide powerpoint. SKS sangat tidak baik digunakan ketika keesokan harinya ujian lebih dari 2 matakuliah, bisa-bisa tidak tidur.. Dengan SKS kita merasa kalau waktu sangat singkat, untuk itu lahap semua materi. Disinilah kemampuan otak kita menangkap materi sedang diuji.
Oleh
karena kita harus bisa mengetahui sistem belajar kita yang tepat
seperti apa. SKS bisa menjadi positif juga bisa menjadi negatif. Untuk
orang-orang tertentu, belajar SKS sangat efektif. SKS bisa menjadi
momok ketika kita tidak tuntas belajar semua materi. Perlu diingat SKS
bisa membuat stamina drop untuk itu kita harus bisa mengatur waktu
antara belajar dan istirahat. Bila kondisi kita FIT ujian juga akan
lancar.
Saran
saya, belajarlah dengan SKS jauh-jauh hari sebelum ujian untuk
mendapatkan hasil yang maksimal. Semalam saja tidak cukup !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar